Ferdinand Sinaga Pahlawan Kemenangan PSM Atas Mitra Kukar

Ferdinand Sinaga Pahlawan Kemenangan PSM Atas Mitra Kukar - Hallo Oto Mania Berita Otomotif Terupdate, Pada Artikel otomotif kali ini berjudul Ferdinand Sinaga Pahlawan Kemenangan PSM Atas Mitra Kukar telah kami persiapkan dengan seksama untuk sahabat otomotif baca dan ambil informasi didalamnya. Semoga artikel otomotif terupdate dan terbaru Artikel Berita, yang kami tulis ini dapat memberi inspirasi dan nilai positif sebagaimana mestinya.

Judul : Ferdinand Sinaga Pahlawan Kemenangan PSM Atas Mitra Kukar

link : Ferdinand Sinaga Pahlawan Kemenangan PSM Atas Mitra Kukar

Motobalapan | Berita Vlova - Metrotvnews.com, Makassar: Tim Juku Eja PSM Makassar mengawali putaran kedua Liga 1 Indonesia dengan kemenangan kandang atas Mitra Kukar. Bermain di Stadion Andi Mattalatta Makassar, Sulawesi Selatan, Senin 7 Agustus 2017, tuan rumah unggul tipis 1-0.

Gol tunggal PSM dicetak striker Ferdinand Sinaga di menit ke-84. Pemain berkepala pelontos itu sukses menjalankan tugasnya sebagai target man, menggantikan Reinaldo da Costa yang hengkang di jeda kompetisi.

PSM Makassar memulai pertandingan putaran kedua dengan wajah baru di lini depan. Untuk kali pertama musim ini, Ferdinand bertugas sebagai striker tunggal. Sebagai penambah daya gedor, pelatih Robert Rene Alberts merekrut winger Zulham Zamrun yang langsung tampil melawan bekas timnya itu.

Baca juga: Firman Utina Minta PSSI Perhatikan IJSL

Tuan rumah mengendalikan penuh permainan usai peluit pertama dibunyikan. Sejumlah serangan dibangun melalui komando Willjan Pluim. Namun, rapatnya pertahanan Mitra Kukar menyulitkan PSM membuat peluang. Hingga turun minum, skor bertahan imbang tanpa gol.

Di babak kedua, PSM memasukkan dua pemain pengganti demi meningkatkan efektivitas serangan. Zulham yang bermain 45 menit pada debutnya digantikan winger Ghozali Siregar. Sedangkan Rizki Pellu masuk memperkuat sektor gelandang.

Mitra Kukar di babak kedua fokus bertahan. Mereka memasukkan Zulchrizal guna meredam serangan lawan di sektor sayap. Sedangkan Oh Inkyun dimasukkan sebagai penyuplai bola panjang pada skema serangan balik.
Sejumlah penyegaran di masing-masing tim hampir tidak berdampak pada skor. Hingga satu jam pertandingan berjalan, belum ada gol tercipta. Bola banyak berkutat di lapangan tengah.

Baca juga: Gelandang Persipura Nerius Alom Resmi Perkuat Persebaya

Peluang terbaik dimiliki PSM di menit ke-76 saat M Rahmat melepaskan umpan silang dari sayap kiri. Tapi Ferdinand Sinaga yang berdiri bebas hanya bisa menembak bola tepat ke pelukan kiper Joice Sorongan.

Gol yang ditunggu publik tuan rumah akhirnya tercipta di menit ke-84. Kali ini Ferdinand mampu memaksimalkan peluang dengan mencatatkan namanya di papan skor. Bek Hamka Hamzah memberikan umpan terobosan kepada Willjan Pluim yang diteruskan kepada Ferdinand yang berdiri bebas. Tanpa ampun pemain bernomor punggung 3 itu menceploskan bola ke gawang.

Hingga tambahan waktu lima menit, tidak ada lagi gol tambahan. Tuan rumah PSM berhak atas tiga poin. Tambahan angka mengangkat posisi PSM naik ke peringkat empat klasemen sementara dengan mengoleksi 31 poin. 

Pon PSM sama dengan Persipura yang baru akan bertanding Selasa besok. Sedangkan Mitra Kukar tak beranjak dari peringkat sembilan dengan 25 poin.

Daftar susunan pemain:
PSM Makassar: Rivki Mokodompit; Zulkifli Syukur, Hamka Hamzah, Steven Paulle, Reva Adi Utama; Marc Klok, Arfan (Rizki Pellu), Willjan Pluim; Ferdinand Sinaga, M Rahmat, Zulham Zamrun (Ghozali Siregar) (Titus Bonai).
Mitra Kukar: Joice Sorongan; Saiful Ramadan, Jorge Gotor Blas, Saepuloh Maulana, Wiganda Pradika (Zulchrizal Abdul Gamal); Mohammed Sissoko, Bayu Pradana, Anindito Wahyu; Yogi Rahardian (Hendra Adi Bayaw), Andre Prakoso (Oh Inkyun), Marclei Cesar Santos.

Video: Taklukkan Chelsea, Arsenal Raih Gelar Community Shield
 ...


Sumber : http://ift.tt/2hD4oXZ

Demikianlah Artikel Ferdinand Sinaga Pahlawan Kemenangan PSM Atas Mitra Kukar

Sekianlah artikel Ferdinand Sinaga Pahlawan Kemenangan PSM Atas Mitra Kukar kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Ferdinand Sinaga Pahlawan Kemenangan PSM Atas Mitra Kukar dengan alamat link https://motobalapan.blogspot.com/2017/08/ferdinand-sinaga-pahlawan-kemenangan.html

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :