Gandeng Polri, BI Musnahkan 189.477 Lembar Uang Palsu

Gandeng Polri, BI Musnahkan 189.477 Lembar Uang Palsu - Hallo Oto Mania Berita Otomotif Terupdate, Pada Artikel otomotif kali ini berjudul Gandeng Polri, BI Musnahkan 189.477 Lembar Uang Palsu telah kami persiapkan dengan seksama untuk sahabat otomotif baca dan ambil informasi didalamnya. Semoga artikel otomotif terupdate dan terbaru Artikel Berita, yang kami tulis ini dapat memberi inspirasi dan nilai positif sebagaimana mestinya.

Judul : Gandeng Polri, BI Musnahkan 189.477 Lembar Uang Palsu

link : Gandeng Polri, BI Musnahkan 189.477 Lembar Uang Palsu

Motobalapan | Berita Vlova - Metrotvnews.com, Jakarta: Bank Indonesia dan Badan Reserse Kriminal Kepolisian Republik Indonesia (Bareskrim Polri) memusnahkan sedikitnya 189.477 lembar uang palsu pada pagi ini.

Uang palsu tersebut merupakan hasil temuan dari proses penyortiran uang kertas Bank Indonesia dan laporan masyarakat kepada Kepolisian dan Perbankan priode 2014-2016. Temuan ini kemudian diserahkan kepada Direktorat TindakPidana Ekonomi dan Khusus Bareskrim Polri.

"Bank Indonesia telah menyerahkan temuan rupiah palsu sebanyak 189.477 lembar kepada Direktorat Tindak Pidana Ekonomi Khusus-Bareskrim Polri. Temuan ini merupakan hasil klarifikasi uang yang diragukan keasliannya dari masyarakat periode 2014-2016," ujar Kepala Departemen Pengelolaan Uang BI Suhaedi di Gedung BI, Jakarta, Rabu 26 Juli 2017.
Suhaedi mengungkapkan, jumlah uang palsu yang dimusnahkan mayoritas uang pecahan Rp100 ribu sebanyak 90.180 lembar. Kemudian pecahan Rp50 ribu sebanyak 82.822 lembar, pecahan Rp20 ribu sebanyak 10.919 lembar, pecahan Rp10 ribu sebanyak 3.590 lembar, pecahan Rp5.000 sejumlah 1.961 lembar, dan pecahan Rp2.000 sebanyak 5 lembar.

Namun demikian, Bank Indonesia enggan menyebut nominal dari total uang palsu yang telah dimusnahkan, meski uang tersebut telah digunakan dalam transaksi jual beli. Suhaedi beralasan uang palsu tidak pantas dinominalkan karena tidak memiliki nilai.

"Ya karena memang enggak ada nilainya buat apa kita nominalkan," ungkap dia.

Bank Indonesia pun mengimbau masyarakat untuk terus berhati-hati dalam bertransaksi dengan menggunakan uang tunai. Masyarakat diminta mengenali keaslian rupiah melalui metode 3D (Dilihat, Diraba, Diterawang) agar terhindar dari kejahatan pemalsuan uang rupiah.

"Apabila menemukan uang rupiah yang diragukan keasliannya, masyarakat dapat mengklarifikasi ke Bank Indonesia atau melaporkannya ke aparat penegak hukum," tandasnya....


Sumber : http://ift.tt/2tXQzUI

Demikianlah Artikel Gandeng Polri, BI Musnahkan 189.477 Lembar Uang Palsu

Sekianlah artikel Gandeng Polri, BI Musnahkan 189.477 Lembar Uang Palsu kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Gandeng Polri, BI Musnahkan 189.477 Lembar Uang Palsu dengan alamat link https://motobalapan.blogspot.com/2017/07/gandeng-polri-bi-musnahkan-189477.html

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :