Besok Puncak Arus Balik di Bandara Hang Nadim Batam

Besok Puncak Arus Balik di Bandara Hang Nadim Batam - Hallo Oto Mania Berita Otomotif Terupdate, Pada Artikel otomotif kali ini berjudul Besok Puncak Arus Balik di Bandara Hang Nadim Batam telah kami persiapkan dengan seksama untuk sahabat otomotif baca dan ambil informasi didalamnya. Semoga artikel otomotif terupdate dan terbaru Artikel Berita, yang kami tulis ini dapat memberi inspirasi dan nilai positif sebagaimana mestinya.

Judul : Besok Puncak Arus Balik di Bandara Hang Nadim Batam

link : Besok Puncak Arus Balik di Bandara Hang Nadim Batam

Motobalapan | Berita Vlova - Metrotvnews.com, Batam: Manajemen Bandara Internasional Hang Nadim Batam memperkirakan puncak arus balik Idulfitri 1438 Hijriah terjadi pada 1-2 Juli 2017.

"Perkiraan kami puncak arus balik akan terjadi besok dan lusa," kata General Manager Operasional Hang Nadim Batam, Suwarso di Batam, Kepulauan Riau, Jumat 30 Juni 2017. 

Perkiraan tersebut mengingat masa cuti bersama pegawai negeri sipil habis pada Minggu 2 Juli dan mulai kembali bekerja pada Senin 3 Juli mendatang. "Karena sampai saat ini (Jumat siang) penumpang balik belum signifikan, maka dua hari terakhir libur lebaran tersebut akan terjadi lonjakan penumpang balik ke Batam," kata dia.

Arus balik lebaran di Bandara Hang Nadim, kata dia, sudah mulai terjadi mulai Rabu (H+2) Lebaran, namun jumlahnya belum signifikan mengingat waktu libur lebaran yang belum berakhir.
"Data terakhir sampai Kamis kemarin justru yang meninggalkan Batam masih lebih banyak dibandingkan yang kembali lagi ke Batam usai lebaran," kata dia.

Berdasarkan data dari Manajemen Hang Nadim, pada hari lebaran 25 Juni penumpang yang datang sebanyak 6.839 orang dan berangkat 9.014 orang. Hari kedua Lebaran 26 Juni penumpang datang 7.631 orang, dan berangkat sebanyak 9.224.

Selanjutnya, Selasa 27 Juni penumpang datang 7.424 orang dan berangkat 8.881 orang, untuk Rabu 28 Juni penumpang yang tiba di Batam sebanyak 8.182 orang dan berangkat 9.181 orang.

"Sepanjang Kamis penumpang yang tiba di Hang Nadim mencapai 8.192 orang, sementara yang tiba di Batam mencapai 9.095 orang penumpang," kata Suwarso.

Manajemen Hang Nadim mencatat, jumlah pengguna transporasi udara di Hang Nadim saa musim mudik 2017 mencapai sebanyak 111.544 orang yang datang dan 43.857 orang penumpang yang meninggalkan Batam dengan total 1.700 kali penerbangan. (Antara)

Demikianlah Artikel Besok Puncak Arus Balik di Bandara Hang Nadim Batam

Sekianlah artikel Besok Puncak Arus Balik di Bandara Hang Nadim Batam kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Besok Puncak Arus Balik di Bandara Hang Nadim Batam dengan alamat link https://motobalapan.blogspot.com/2017/06/besok-puncak-arus-balik-di-bandara-hang.html

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :